Transportasi Nyaman Masih Jadi Mimpi Kang Emil

Transportasi yang nyaman merupakan mimpi besar Wali Kota Bandung M Ridwan Kamiluntuk Kota Bandung. Menurutnya, masalah transportasi begitu sulit untuk mengubahnya. "Saya merasa sudah jor-joran bekerja dan melobi tapi tidak mudah," katanya saat ditemui Tribun di Balai Kota, Jumat (26/2).
Transportasi yang Nyaman Masih Jadi Mimpi Kang Emil
Ia pun mengungkapkan bahwa proses yang menjadi suatu kendala dalam mengubah masalah transportasi. "Negeri ini menurut saya, tidak bisa kompetitif dengan negara lain selama regulasi-regulasi itu menjadi hambatan," ucapnya.
Emil sapaan Ridwan Kamil mencotohkan perubahan yang sukses dilakukan, yaitu acara Konfrensi Asia Afrika (KAA). Ia mengatakan KAA dalam waktu 60 hari, ada 20 proyek yang dilakukan. Semua itu, lanjut Emil, karena perlindungan dari inovasi-inovasi suatu peraturan.
"Intinya, bukan masalah uang atau ilmu, melainkan negeri ini terlalu banyak regulasi," ucapnya

0 Response to "Transportasi Nyaman Masih Jadi Mimpi Kang Emil"

Posting Komentar